DPRD Kaur Gelar Sidang Paripurna Istimewa Sertijab Bupati Dan Wakil Bupati - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Kamis, 27 Februari 2025

DPRD Kaur Gelar Sidang Paripurna Istimewa Sertijab Bupati Dan Wakil Bupati

Kaur, Kysanews.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaur menggelar sidang paripurna istimewa dalam rangka serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati periode 2021-2025 kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025-2030. Sidang dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Herdian Sapta Nugraha turut dan 15 anggota Dewan dari 25 Anggota DPRD Kaur. (26/02/2025)


Wakil Bupati periode 2021-2025, Herlian Muchrim, menyampaikan

dalam sambutannya mengakhiri

masa tugasnya ia mengucapkan

terima kasih kepada masyarakat

kaur atas kepercayaannya kepada

Bupati (Alm )H, Lismidianto dan

dirinya dan mohon maaf atas 

kesalahan selama kami melakukan

tugas masa jabatannya.


“Terima kasih atas kepercayaan masyarakat Kaur selama 3,5 tahun ini. Saya juga memohon maaf atas kesalahan yang mungkin terjadi selama masa jabatan saya, dan H.Lismidanto (alm),” kata Herlian Muchrim.


Sementara itu, Wakil Bupati Abdul Hamid mengajak seluruh jajarannya dan masyarakat Kaur, untuk bekerja sama dalam membangun Kaur kedepannya. Ia juga menyampaikan pesan dari Bupati Gusril Pausi.


“Kita harus bekerja sama untuk membangun Kaur yang lebih baik. Pemerintah kita akan memprioritaskan pelayanan masyarakat yang baik, transparansi keuangan daerah, dan pemerintahan yang bersih,” kata Abdul Hamid.


Sidang ditutup dengan penyerahan berkas Sertijab dari Bupati sebelumnya kepada Bupati baru. Bupati Gusril Pausi, yang sedang berada di Magelang untuk mengikuti retreat, yang menyerahkan mandatnya kepada Wakil Bupati Abdul Hamid.


“Hari ini kita menyaksikan proses serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati. Saya meminta dukungan kepada masyarakat Kaur agar kami dapat menjalankan tugas dengan amanah dan penuh rasa tanggung jawab,” kata Gusril Pausi melalui Wakil Bupati Abdul Hamid.


Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah, segenap Kepala OPD, jajaran pejabat vertikal, Kapolres, Dandim, Kejari, Ketua Pengadilan, Danlanal, Kakankemenag, Ketua KPUD, Bawaslu, Ketua Presidium Partai Pengusung, Tim Pemenangan, Keluarga dekat Bupati dan Wakil Bupati, Ketua BMA, dan,serta segenap insan Pers dari berbagai media , Selasa 26 Febuari 2025


Jurnalis: Ujang Rahi

Pages