PPK/PPS Kecamatan Dukuhturi Gelar Peluncuran Kirab Pilkada 2024 - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Kamis, 05 September 2024

PPK/PPS Kecamatan Dukuhturi Gelar Peluncuran Kirab Pilkada 2024

Kabupaten Tegal - Bertempat di Pendopo kecamatan Dukuhturi, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bersama Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat kecamatan Dukuhturi adakan kegiatan kirab sosialisasi pilkada serentak tahun 2024 kepada masyarakat. Kirab Kamis (5/9/2024) siang 


Kirab diawali dengan seremonial berupa penyerahan maskot, oleh KPU. Hadir dalam kegiatan tersebut semua peserta kirab, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam) Dukuhturi, perwakilan KPU, Bawaslu, serta beberapa tamu undangan yang lain.


"Peserta kirab merupakan semua anggota PPK/PPS kecamatan Dukuhturi, nantinya kirab akan dilangsungkan oleh semua PPK/PPS pada tiap kecamatan masing-masing. Hari ini, kecamatan talang mengawali", tutur Jaenali, PPS asal desa Pekauman Kulon.


Ketua KPP/PPS kecamatan Dukuhturi, Faizah, menyampaiakan bahwa kirab pada hari ini adalah kirab pertama dari jadwal yang telah ditetapkan dalam pelaksanaan kirab pilkada tahun 2024 kali ini. Ujarnya.(SWN)

Pages