Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hilir Tampung Keluhan Warga Terkait Nyalakan Musik Dengan Volume Keras - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Sabtu, 06 Mei 2023

Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hilir Tampung Keluhan Warga Terkait Nyalakan Musik Dengan Volume Keras


Tebing Tinggi - Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hilir Bripka M. Hartono menerima keluhan dari warga masyarakat terkait menyalakan musik dengan volume keras di Jalan Cemara Lk. IV Kel. Rambung Kec. Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sabtu (06/05/23) pukul 09.00 wib.


Adapun keluhan warga yang disampaikan kepada petugas Bhabinkamtibmas atas nama Pak Syahrial Lubis warga Lk. IV Kelurahan Rambung bahwa ada anggota kerja papan bunga milik Bapak Iwan yang menyalakan musik dengan volume yang keras.


Menindaklanjuti hal itu, petugas Bhabinkamtibmas mendatangi pemilik usaha Papan Bunga dan menghimbau untuk tidak menyalakan musik dengan volume yang keras yang dapat mengganggu warga sekitar. 


Setelah diberi pengertian atau masukan kepada pemilik usahapun dan berjanji akan menasehati anggota kerja itu untuk tidak menyalakan musik dengan volume yang keras. (mane)

Pages