Kades Bagan Tujuh Lepas Pawai Takbir Sambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Minggu, 23 April 2023

Kades Bagan Tujuh Lepas Pawai Takbir Sambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Rokan Hulu - Kepala Desa (Kades) Bagan Tujuh,  Kecamatan Kunto Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu(Rohul), Reflizar, Melepas Pawai Takbir yang diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Pelepasan pawai Takbir ini dilaksanakan pada Jumat (21/04/2023) malam.


Dalam sambutan singkatnya Kepala Desa Bagan Tujuh mengatakan Patutlah kita memanjatkan Puji dan Syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT karena malam hari ini, Kita dapat dipertemukan dalam suasana penuh keakraban dan rasa sukacita untuk melaksanakan pawai takbiran dalam rangka menyambut hari kemenangan Idul Fitri 1 syawal 1444 H tahun 2023 setelah sebulan penuh lamanya, berjuang menunaikan ibadah puasa menahan segala bentuk cobaan duniawi di bulan suci ramadhan.


"Semoga segala amal ibadah kita selama bulan suci Ramadhan diterima oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, Dan melalui hari yang Fitri ini, kita semua akan selalu menjadi pribadi yang bertaqwa, pribadi yang pemaaf dan pribadi yang selalu bersyukur.

” ujarnya.


Melalui pawai takbiran yang dimeriahkan seluruh ratusan umat islam, Reflizar  berharap dapat menjadi perwujudan dari rasa toleransi, mempererat tali silahturahmi, baik antar sesama muslim maupun antar umat beragama. Sehingga ini dapat menjadi cerminan agar selalu rukun, aman dan lebih maju.


Tidak lupa orang no satu di Desa Bagan Tujuh tersebut juga menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dr. Khairul Zaman yang ikut berpartisipasi dan semua pihak atas terselenggaranya kegiatan ini, baik kepada panitia penyelenggara, seluruh peserta pawai dan sinergitas para petugas keamanan yang telah berperan dalam mengamankan situasi dan kondisi saat ini.Tutup Reflizar.

Penulis : Robert Hutauruk

Pages