Para Siswa SMP Negeri 1 Silimakuta Berbagi Takjil Gratis di Jalanan - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Jumat, 08 April 2022

Para Siswa SMP Negeri 1 Silimakuta Berbagi Takjil Gratis di Jalanan

Kysanews.com - Siswa-siswi SMP Negeri 1 Silimakuta menginisiasi kegiatan berbagi takjil gratis kepada masyarakat setempat dan pengguna jalan lintas, Jumat (08/04/22) di Desa Saribudolok, Kecamatan Silimakuta, Kabupaten Simalungun.


Bulan Ramadhan bagi umat muslim adalah bulan yang penuh berkah. Sehingga tidak heran, jika di setiap bulan Ramadhan umat muslim berlomba-lomba berbuat kebaikan dengan berbagai cara sesuai kemampuan yang mereka miliki.


Seperti yang dilakukan oleh siswa/i dan juga guru agama muslim SMP Negeri 1 Silimakuta Saribudolok. Berbekal sumbangan makanan yang dikumpulkan dari siswa, pada jumat 8 April 2022 Sore, mereka melakukan bagi-bagi takjil tepat di depan sekolah SMP Negeri 1 Silimakuta.


“ Kita tidak hanya memberikan takjil gratis kepada umat muslim saja, kepada non muslim juga kita berikan. Semoga kegiatan yang dilakukan oleh para siswa SMP Negeri 1 Silimakuta ini dapat mengandung manfaat sekaligus menumbuhkan rasa toleransi di tengah masyarakat ” Papar Ikhwan Ramadhan Siregar, selaku guru agama muslim di SMP Negeri 1 Silimakuta.


“ Kegiatan ini penting dilaksanakan di Bulan Ramadan karena tidak hanya memberikan banyak pelajaran kepada para siswa tetapi juga bisa mendapatkan pahala dari Allah SWT” Pungkasnya.


Para siswa terlihat senang ketika turun ke jalan untuk membagikan takjil gratis kepada masyarakat setempat dan juga pengguna jalan lintas. Usai membagikan takjil gratis, mereka melanjutkan agenda buka puasa bersama di Masjid Raya Saribudolok.


(Stu)

Pages