SIANTAR - Walaupun keadaan Pandemi Covid-19, Judi Gelanggang Permainan (GELPER) masih tetap beroperasi di jalan sriwijaya atas Kelurahan Melayu,Kecamatan Siantar utara.
Dalam pantau awak media ini, sarang judi gelper tersebut buka 24 jam dan tidak sedikit pengunjung yang masuk tanpa menggunakan masker.
" Ini 24 jam buka bang,dan selalu rame, malam ini nampak sepi karena barusan meja sebelah sana kenak jakpot 24 Juta,jadi orang pada pulangan" Ujar E Pelayan Kantin Tempat perjudian.
Sarang Judi Geleper Tersebut sudah menjadi sorotan di lingkungan masyarakat kelurahan melayu,kecamatan siantar. Tidak sedikit ibu - ibu yang resah karena mereka khawatir suatu saat anak atau suaminya bisa terjerumus ke tempat sarang judi gelper tersebut.
" Itu tempat judi apa gak bisa ya dibubarkan? kok polisi bisa gak tau ada tempat judi disitu? " Ujar seorang ibu rumah tangga Masyarakat Kelurahan Melayu yang enggan disebutkan namanya,Rabu ( 22/02/21) Rabu Pukul 16:00 Wib
" Suami ku kalau pulang kerja selalu larut malam, jangan-jangan singgah dulu kesitu, ya seharusnya polisi datang gitu lo,pasti bubar semua itu" Tambahnya dengan raut wajah emosi.
Secara terpisah, setelah dikonfirmasi dari awak media ini, Kapolres siantar Boy Binanga Siregar mengatakan akan menindak lanjuti tempat perjudian gelper tersebut.
Adapun harapan masyarakat sekitar kepada kepolisian siantar yaitu semoga sarang judi gelper tersebut secepatnya dibubarkan supaya lingkungan terasa bersih dan nyaman.
(*)