Didepan Pos Lantas Tangguh, Polisi Bagikan Masker Gratis - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Jumat, 26 Februari 2021

Didepan Pos Lantas Tangguh, Polisi Bagikan Masker Gratis

 


Kabupaten Pekalongan - Berbagai upaya inovasi yang dilakukan oleh Sat Lantas Polres Pekalongan untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 serta mengajak masyarakat untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. 


Salah satunya dengan mengubah tampilan dan menambah fungsi Pos Lantas Pait yang tadinya hanya untuk memantau arus lalu lintas, kini juga difungsikan  untuk memantau kepatuhan masyarakat dalam mentaati protokol kesehatan sekaligus sebagi media Polri dalam edukasi masyarakat untuk menerapkan 5M mendukung PPKM skala Mikro yang berlaku diwilayah Kabupaten Pekalongan.


Kapolres Pekalongan AKBP Darno, S.H., S.I.K., melalui Kasat Lantas AKP Pipit Witianingsih, S.I.K., M.H., mengatakan, tujuan  membangun Pos Lantas Tangguh untuk lebih intens memberikan imbauan kepatuhan protokol kesehatan Covid-19.


Sehingga, bila nantinya terdapat pengendara yang diketahui tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19 saat melintas di jalan raya dilakukan penindakan imbauan.


“Kami sengaja merubah tampilan Pos Lantas Sipait dengan memasang banner atau poster imbauan pencegahan Covid-19 agar pengguna jalan yang melintas bisa melihat beberapa imbauan dari kami,” terangnya, Kamis (25/2/2021)


Lebih lanjut AKP Pipit mengatakan, kegiatan di Pos Lantas Tangguh adalah sosialisasi, edukasi prokes dan membagikan masker kepada pengedara sekaligus imbauan tertib berlalu lintas.


Dengan adanya Pos Lantas Tangguh ini, Kasat Lantas berharap tingkat kepatuhan masyarakat untuk tertib dalam berlalu lintas meningkat dan juga disiplin protokol kesehatan saat berkendara untuk mencegah penyebaran Covid-19,  


“Hingga saat ini virus Corona masih terus mewabah di indonesia khususnya di wilayah Kabupaten Pekalongan, sehingga perlu penanganan ekstra untuk menanggulanginya,” ujar AKP Pipit


Untuk itu, dalam upaya menanggulangi pandemi Covid-19 tersebut dibutuhkan kerja sama antara stakeholder dan dukungan penuh masyarakat. Oleh sebab itu , pihaknya menekankan kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menerapkan 5 M, seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, guna untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19). 


(A.ROCHIM)

Pages